Cara Membuat Keranjang Kuning Di TikTok Yang Gampang Untuk Memunculkan Produk Jualan Anda

Cara Membuat Keranjang Kuning di TikTok, Ada Syaratnya!

Salah satu sosial media yang lagi booming dan juga sedang banyak dipakai oleh para pengguna smartphone adalah Tiktok. Sosial media yang menyuguhkan konten beraneka ragam video tersebut juga ada fitur untuk melakukan belanja secara online. Anda dapat berbelanja semua barang barang yang anda mau lewa sosial media yang satu ini. Namun bagaimana cara membuat keranjang kuning di Tiktok? Sosial media yang satu ini dinyatakan sebagai salah satu yang memiliki pengguna yang paling banyak dengan jumlah download lebih dari 2 miliar.

Tidak hanya tiktok tersebut bisa dipakai untuk hiburan saja, namun tiktok juga dapat anda manfaatkan untuk memperoleh pendapatan. Salah satunya dengan memakai fitur tiktok shop. Dengan tersedianya fitur yang satu ini, anda akan menjadi semakin mudah untuk menjual atau berbelanja produk dalam satu aplikasi sembari menonton atau mengungah video. Keunggulan dari fitur tiktok shop tersebut adalah anda dapat langsung berbelanja tanpa perlu beralih ke aplikasi yang lain untuk meneruskan proses transaksi berbelanja produk yang anda inginkan.

Berikut ini ada cara membuat keranjang kuning di TikTok yang gampang untuk memunculkan produk jualan anda pada konten tiktok anda:

  1. Buka lebih dulu aplikasi browser yang tersedia di ponsel pintar anda.
  2. Ketikan kata “Tiktok shop seller center” pada kolom mesin pencarian.
  3. Sesudah muncul tampilan menunya, sentuh menu tiktok shope seller yang terletak paling atas.
  4. Lalu anda akan di minta untuk melakukan Login dengan memakai akun tiktok anda yang masih aktif. Tentukan juga jika alamat email dan juga password yang tersemat pada akun tiktok anda sama dengan alamat email dan juga password yang tersemat pada akin tiktok shop anda.
  5. Sesudah itu, anda akan masuk ke dalam sebuah tiktok shop seller center. Kemudian anda lanjutkan dengan menyentuh menu yang bertuliskan “Tambahkan produk pertama”.
  6. Geser layar ponsel pintar anda ke arah kanan, hinnga anda menjumpai sebuah menu dengan tulisan tambah produk. Kemudian klik menu Tambahkan Produk tersebut.
  7. Langkah berikutnya, anda perlu mengisi informasi dasar dengan memasukan informasi seperti nama produk dan juga kategori sesuai dengan permintaan dari tiktok shop tersebut.
  8. Tahap selanjutnya, apabila anda telah selesai memasukan informasi dasar mengenai nama produk dan juga kategori tersebut, maka anda dapat langsung klik menu yang bertuliskan “Verifikasi Dokumen” dan juga masukan foto KTP anda.
  9. Tahap berikutnya, anda dapat klik menu yang bertuliskan “Tautkan Rekening Bank” dan juga geser layar ponsel pintar anda ke arah kanan.
  10. Kemudian, klik menu yang bertuliskan “Tautkan Rekening”.
  11. Masukan data dengan tepat dan juga benar pada kolom yang telah disuguhkan oleh tiktok shop.
  12. Apabila anda telah mengikuti tahap tahap di atas dengan benar, maka pada nantinya akan muncul notifikasi di halaman beranda Tiktok shop seller senter anda tersebut.
  13. Tunggu satu sampai dua hari hingga keranjang kuning tiktok anda akan muncul.

Catatan: harus anda ketahui juga jika satu KTP Cuma dapat dipakai oleh satu akun tiktok shop saja.

Demikianlah cara untuk membuat keranjang kuning pada akun Tiktok di konten video anda. Selamat mencoba dan juga selamat berbelanja di Tiktok Shop.